Keren ! FAI Luluskan 126 Mahasiswa Pada Yudisium XL

fai.umsida.ac.id Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (UMSIDA) menggelar yudisium, jum’at 26 Mei 2023. Kegiatan yudisium digelar Gedung GKB 2 Lantai 7 Aula KH. Mas Mansyur.

Sebanyak 126 mahasiswa Fakultas Agama Islam Sidoarjo mengikuti kegiatan yudisium, 126 mahasiswa tersebut berasal dari 5 Program Studi yang mengikuti kegiatan yudisium yakni Pendidikan Agama Islam (PAI), Pendidikan Bahasa Arab (PBA), Perbankan Syariah (PBS), Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI), S2 Manajemen Pendidikan Islam (MMPI) dan juga Ma’had Umar Bin Khatab.

Dekan FAI UMSIDA, Dr. Imam Fauji, Lc. M.Pd melalui sambutanya memberikan ucapan selamat kepada para alumni yang baru saja menyandang gelar sarjana. Beliau juga memberikan pesan bahwa FAI siap melayani dengan sepenuh hati. Service Excellent yang menjadi jargon FAI. Para alumni diharapkan mampu bersinergi dengan almamaternya.

Sambutan selanjutnya disampaikan oleh Mahasasiswi Perbankan Syariah yang diwakili oleh Nuris Tishwanah, Sekaligus perwakilan dari peraih yudisium terbaik. Dalam sambutannya ia menyampaikan pesan : “Setelah kita meraih gelar yang kita idamkan sejak lama, lantas kita jangan cepat berpuas diri. Ini adalah awal baru bagi kita untuk menyongsong kehidupan di masa depan, menjadi insan yang yang bermanfaat dan membawa kemajuan bagi masyarakat. Karena sejatinya kita berasal dari masyarakat dan akan Kembali ke masyarakat”. lalu dilanjut dengan perwakilan dari mahasiswa S2 MMPI Hifni Sholihin mengatakan : “Kami bangga dengan Umsida dan gembira pernah menjadi bagian dari FAI sebagai salah satu Mahasiswa di Prodi Manajemen Pendidikan Islam”.

Untuk penutupan acara yudisium kali ini ditutup dengan Do’a oleh Ustad Farikh Marzuqi selaku Mudir Ma’had Umar Bin Khattab.

 

cc Dzakiroh x Amelia